Catatan berbagai peristiwa dalam kehidupanku, maupun sekitarku... Catatan tentang berbagai pengalaman baik dalam ilmu maupun pembelajaran hidup.
Rabu, 09 September 2015
Pempek Adaan
Bahan yang perlu disiapkan :
500 gram ikan tenggiri yang sudah digiling halus
100 ml santan kental
6 siung bawang merah iris tipis atau boleh juga ditumbuh halus
Irisan daun bawang secukupnya
1 butir telur + 2 butir kuning telur
1 sdk garam
1/4 sdk merica bubuk
150 gr tepung sagu
50 gr tepung terigu
Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat Pempek Adaan :
Campur ikan tenggiri dan 50 ml santan kocok menggunakan mixer kurang lebih 5 menit
Masukkan bawang merah iris, telur, garam, dan merica. aduk rata.
Tuangkan sisa santan ke dalam adonan irisan bawang, aduk lagi sampai tercampur rata.
Campurkan adonan ikan tenggiri dan adonan bawang yang telah diaduk rata tadi, kemudian di kocok lagi menggunakan mixer sebentar.
Masukan tepung sagu dan tepung terigu sedikit-demi sedikit sambil di aduk rata.
Panaskan minyak untuk menggoreng pempek.
Bentuk adonan bulat seperti pentol bakso, mengunakan 2 buah sendok.
Kemudian langsung goreng dengan minyak panas sedang hingga berwarna kuning kecoklatan.
Angkat dan tiriskan pempek yang telah masak.
Letakkan dan susun dalam piring.
Sajikan bersama cuko pempeknya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar